Satu unit komputer terdiri dari CPU,
Monitor, Keyboard dan Mouse. Pada CPU yang merupakan sistem unit atau
console memiliki beberapa port. Port pada komputer berfungsi sebagai
antarmuka antara sebuah komputer dengan komputer atau dengan unit
(device) lain. Umumnya, port digunakan untuk menghubungkan monitor,
keyboard, mouse, modem dan periferal lainnya. Port memiliki standar
bentuk sendiri, seperti port untuk keyboard berbentuk bulat. Pertama kali komputer desktop diciptakan, memiliki dua port yaitu port serial dan port parallel. Pemasangan kabel monitor, keyboard dan mouse harus sesuai dengan portnya. Kesalahan
pemasangan dapat menyebabkan tidak berfungsinya komputer. Untuk dapat
memasang port sesuai dengan posisinya, berikut ini terdapat beberapa
port console.